BREAKING NEWS

Tips

Kelas Menulis

Buku

Kepiting Jawa Pedas Asam


Kenapa Kepiting Jawa??? Karena rasanya Pedas asam khas Lidah orang Jawa. Kepiting Pedas Asam Jowo banget gtu dech hehee... ^_^


Bahan-Bahan:
  • 1 Kg kepiting ukuran sedang (biasanya isi 6-7 ekor kepiting)
  • 3 cm lengkuas, Geprak
  • 3 batang daun bawang, di iris (jangan terlalu tipis)
  • 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • 1 batang sere (Geprak Pangkalnya)
  • 3 lembar daun jeruk
  • 500 ml air
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok teh garam
  • 50 ml minyak goreng
Bumbu yang dihaluskan:
  • 11 buah cabe merah
  • 5 buah bawang merah
  • 50 gram kemiri
Cara Masak:
  1. Bersihkan kepiting (terutama bagian insang).
  2. Rebus kepiting 15 menit tiriskan dan potong menjadi 2 bagian (merebus kepiting jangan terlalu lama, karena jika terlalu lama daging kepiting akan mengeras)
  3. Rebus 500 ml air, masukkan bumbu yang dihaluskan, kepiting dan garam.
  4. Tumis lengkuas, sere dan daun jeruk dengan minyak goreng, kemudian masukkan kecap asin dan daun bawang sampai harum, angkat.
  5. Masukkan tumisan dalam rebusan kepiting.
  6. Kecilkan api, biarkan bumbu menyerap pada kepiting.
  7. Tambahkan air jeruk.
  8. Sajikan hangat-hangat.
##Pas buat makan pagi atau malam Keluarga kecil anda dengan nasi putih di temani kerupuk biar tambah rame... selamat berAksi di Dapur... ^_^

Posting Komentar

*Terimakasih... atas Kunjungannya... ^_^
Salam Persahabatan yaaa.... *_*

 
Copyright © 2015 Lely Chusna
Distributed By lelly collection. Powered by Blogger