Kenapa Kepiting Jawa??? Karena rasanya Pedas asam khas Lidah orang Jawa. Kepiting Pedas Asam Jowo banget gtu dech hehee... ^_^
Bahan-Bahan:
- 1 Kg kepiting ukuran sedang (biasanya isi 6-7 ekor kepiting)
- 3 cm lengkuas, Geprak
- 3 batang daun bawang, di iris (jangan terlalu tipis)
- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
- 1 batang sere (Geprak Pangkalnya)
- 3 lembar daun jeruk
- 500 ml air
- 1 sendok makan kecap asin
- 1 sendok teh garam
- 50 ml minyak goreng
- 11 buah cabe merah
- 5 buah bawang merah
- 50 gram kemiri
- Bersihkan kepiting (terutama bagian insang).
- Rebus kepiting 15 menit tiriskan dan potong menjadi 2 bagian (merebus kepiting jangan terlalu lama, karena jika terlalu lama daging kepiting akan mengeras)
- Rebus 500 ml air, masukkan bumbu yang dihaluskan, kepiting dan garam.
- Tumis lengkuas, sere dan daun jeruk dengan minyak goreng, kemudian masukkan kecap asin dan daun bawang sampai harum, angkat.
- Masukkan tumisan dalam rebusan kepiting.
- Kecilkan api, biarkan bumbu menyerap pada kepiting.
- Tambahkan air jeruk.
- Sajikan hangat-hangat.
Posting Komentar
*Terimakasih... atas Kunjungannya... ^_^
Salam Persahabatan yaaa.... *_*